Welcome To My Blog! Enjoy Your Sharing :)

Monday, December 31, 2012

Gelisah

Gelisah adalah suatu perasaan yang membuat hati menjadi tidak tentram atau khawatir. Seseorang yang merasa gelisah akan sulit atau tidak nyaman untuk melakukan aktifitas-aktifitas yang seperti biasa dilakukannya.

        Namun setiap orang punya caranya masing-masing untuk mengatasi rasa gelisah tersebut. Contoh, pada saat saya gelisah saya akan menyalurkan hobi saya bermain basket, futsal, renang dan travelling atau cara lainnya adalah dengan berkumpul bersama teman-teman. Cara-cara tersebut saya rasa sangat efektif untuk mengatasi kegelisahan yang saya hadapi dan membuat hati dan pikiran saya menjadi tenang kembali apabila saya sedang merasa gelisah.

Kurang lebih seperti itu lah cara saya untuk mengatasi kegelisahan yang saya derita apabila saya sedang gelisah. bagaimana dengan anda? Ayo share cara kalian untuk mengatasi rasa gelisah disini. J

Harapan Dalam Hidup

Setiap orang di dunia ini pasti mempunyai harapan-harapan tertentu di dalam hidupnya. Mungkin hanya orang-orang yang sudah merasa putus asa saja lah yang tidak mempunyai harapan-harapan dalam hidupnya.

Sebagai contoh, saya mempunyai beberapa harapan dalam hidup saya, yaitu :
1.       Bisa membanggakan kedua orang tua saya, Alasannya adalah karena saya ingin melihat kedua orang tua saya tersenyum bahagia karena saya.
2.       Menjadi orang sukses, Alasannya adalah karena tidak semua orang di dunia ini bisa sukses, hanya beberapa orang saja yang berhasil memperoleh kesuksesannya. Oleh karena itu saya ingin berada dalam beberapa orang tersebut yang berhasil meraih kesuksesan.
3.       Dan harapan saya yang terakhir dan yang paling saya harapkan adalah masuk surga, Alasannya adalah siapa sih orang di dunia ini yang tidak ingin masuk surga? Pastinya semua orang di seluruh penjuru dunia ingin masuk surga, begitu pula dengan saya haha..

Dan kurang lebih seperti itu lah harapan-harapan di dalam hidup saya. Tentu saya menginginkan semua harapan-harapan tersebut menjadi kenyataan di suatu hari nanti. Oleh sebab itu, saya akan berjuang dan berdoa agar semua harapan-harapan yang saya inginkan tersebut menjadi sebuah kenyataan dan bukan menjadi harapan yang sirna di suatu hari nanti, amin.

Cita-Cita

Cita-cita menurut definisi adalah keinginan, harapan, atau tujuan yang selalu ada dalam pikiran. Tidak ada orang hidup tanpa cita-cita, cita-cita itu perasaan hati yang merupakan suatu keinginan yang ada dalam hati. Sewaktu saya kecil saya mempunyai cita-cita menjadi seorang dokter karena saya merasa pekerjaan sebagai seorang dokter itu adalah pekerjaan yang sangat mulia karena dapat membantu atau menyembuhkan orang-orang yang sedang sakit menjadi sehat kembali. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, sekarang saya lebih tertarik untuk menjadi seorang pengusaha sukses, yang dapat menciptakan lahan pekerjaan untuk orang banyak,mengurangi jumlah pengangguran yang sangat banyak.

Usaha yang saya idam-idamkan adalah usaha di bidang Properti, yaitu dengan mendaur ulang limbah/sampah yang sudah tidak terpakai menjadi barang yang bernilai tinggi, contohnya dengan membuat karya-karya lukisan yang dibuat dari sisa-sisa kulit telur yang sudah tidak terpakai lagi,  yang sudah tidak terpakai lagi.

Betapa bangganya saya jika semua tercapai sesuai dengan yang saya cita-citakan. Saya bisa mengurangi pengangguran, bisa mengurangi limbah/sampai yang sudah tidak terpakai dan saya bisa menghasilkan keuntungan dengan hal-hal tersebut diatas.